Minggu, 23 Februari 2020

JERAWAT

Diposting oleh Annisa Fauzhiya di 20.00 0 komentar
Jerawat merupakan peradangan yang ada pada kulit seseorang. Jerawat ini biasanya muncul pertama kali saat memasuki usia remaja. Penyebab jerawat dikarenakan adanya perubahan hormon pada tubuh. Tidak ada seorang pun yang memasuki masa remaja tanpa adanya jerawat walaupun hanya sekali dalam seumur hidupnya. Jenis jerawat pun yang dimiliki seseorang berbeda dengan orang lain. Ada yang berukuran kecil dan juga berukuran besar. Berikut merupakan jenis – jenis jerawat berdasarkan bentuk dan penyebabnya :


1. Blackhead (komedo terbuka)

Komedo hitam (blackhead) adalah benjolan kecil berwarna hitam di permukaan kulit wajah, seringnya muncul di area hidung. Muncul karena folikel rambut pada pori yang terbuka tersumbat oleh minyak (sebum) dan sel-sel kulit mati. Jenis jerawat ini tampak seperti bintik-bintik hitam karena bagian atas pori-pori kulit tetap terbuka, namun sisa di bawahnyalah yang tersumbat. Komedo hitam tidak menimbulkan rasa sakit atau kemerahan di kulit seperti jerawat pada umumnya. Blackheadatau komedo terbuka juga sering disebut sebagai jerawat ringan karena tidak menyebabkan peradangan.

2. Whitehead (komedo tertutup)

Whitehead atau komedo tertutup juga merupakan jenis jerawat yang disebabkan penyumbatan pori-pori  oleh minyak dan sel kulit mati. Namun tidak seperti komedo hitam yang hanya tersumbat sebagian, penyumbatan whitehead menutupi seluruh permukaan teratas pori. Alhasil, penampilan jerawatnya akan seperti benjolan putih kecil. Whiteheads umumnya lebih susah diobati ketimbang blackheads karena pori-pori sudah tertutup.

3. Papula

Papula adalah jenis jerawat yang muncul di bawah permukaan kulit, dapat teraba sebagai tonjolan padat dan terasa nyeri. Kulit di sekitar tonjolannya tampak bengkak kemerahan. Namun, jerawat papula tidak memiliki titik nanah pada puncaknya. Papula muncul ketika whitehead atau blackhead dibiarkan sampai memicu iritasi parah yang merusak kulit di sekitarnya. Kerusakan ini menyebabkan peradangan pada kulit, sehingga jadilah papula. Itu kenapa papula sering juga disebut jenis jerawat inflamasi.

4. Pustula

Pustula adalah jenis jerawat berupa benjolan yang lebih besar dan lunak. Bagian dasarnya berwarna kemerahan, sementara puncaknya berwarna putih atau kekuningan dan tampak lebih terangkat karena terisi nanah. Muncul sebagai akibat dari bakteri yang menginfeksi sumbatan pori-pori tersebut. Nanah terbentuk di bawah kulit ketika sel imun bekerja melawan infeksi. Papula sering juga disebut jenis jerawat inflamasi. Jerawat pustula terlihat lebih besar dan lebih bengkak dibanding whitehead.

5. Nodul

Nodul adalah jenis jerawat inflamasi yang terbentuk di bawah kulit dan bisa menimbulkan rasa sakit. Nodul terlihat seperti papula, tapi lebih dalam dan besar serta tidak memiliki puncak berwarna putih. Jerawat ini awalnya berkembang dari pori-pori yang tersumbat dan kemudian terinfeksi bakteri. Infeksi tersebut bisa masuk jauh ke bawah permukaan kulit hingga merusak jaringan dan sel-sel yang berada jauh di bawahnya. Akibatnya, pori-pori yang terkena menjadi merah dan bengkak. Setelah benjolan mengempis, biasanya akan muncul bekas jerawat yang berwarna gelap. 



Minggu, 13 November 2016

Pilih Mana, Bedak Padat Atau Bedak Tabur? Hayooo..

Diposting oleh Annisa Fauzhiya di 00.50 0 komentar
[BEDAK PADAT]

Biasa dikenal dengan pressed powder atau compact powder. Kalau dari sisi cover up, bedak padat dikenal karena memiliki cover up yang medium sampai tinggi. Apalagi kalau digunakan pakai spons makeup yang lembap, makin tinggi lagi cover upnya. Buat kamu yang pingin hasil makeup terlihat lebih natural, bisa dicoba bedak padat dengan bantuan kuas bedak atau brush powder. Dengan begitu, hasilnya jadi kelihatan lebih tipis.
Bedak padat biasanya tahan lama. Kalau kamu mau menghadiri pesta atau acara khusus yang durasinya cukup lama, bisa coba jenis bedak yang satu ini supaya make up yang dipakai sebelumnya seperti foundation atau BB cream bisa tahan berjam-jam.
Hmm biasanya nih yang jadi alasan bedak padat banyak dipilih bedak padat dilengkapi dengan kaca dan spons di dalamnya jadi mudah digunakan dan dibawa bawa. Gak takut tumpah atau berantakan.

Rekomendasi :
1.

2.
3.

4.



[BEDAK TABUR]

Bedak tabur atau loose powder tekstur bubuknya sangat halus sehingga biasanya jadi pilihan utama perempuan sebagai langkah terakhir untuk mengunci makeup. Berkat teksturnya, bedak tabur bisa memberi hasil akhir yang ringan, halus, dan rata, tanpa terlihat muka kamu “ditumpuk” tebal dengan bedak. Karena teksturnya sangat lembut, bedak tabur mengandung sedikit minyak sehingga biasanya disukai
Umumnya, bedak tabur disarankan untuk diaplikasikan menggunakan powder brush supaya bedak terlihat lebih menyatu dengan kulit.

Rekomendasi :

  5. 

6.


Tips  Usahakan  saat memilih warna bedak, cari yang sesuai dengan warna foundation ya. Tapi beda cerita kalau kamu  maunya setting powder atau translucent powder yang teksturnya bubuk. Kalau golongan terakhir ini, biasanya bedak memang berwarna putih namun ketika sudah dibaurkan bisa menyatu dengan warna kulit tanpa mengubah warna foundation atau BB cream yang dipakai sebelumnya.




Senin, 18 Agustus 2014

'MDGs'

Diposting oleh Annisa Fauzhiya di 10.22 0 komentar

Millennium Development Goals (MDGs) adalah sebuah komitmen bersama masyarakat internasional untuk mempercepat pembangunan manusia dan pengentasan kemiskinan. MDGs merupakan deklarasi milenium hasil kesepakatan kepala Negara dan perwakilan dari 189 negara Perserikatan Bangsa-bangsa (PBB) yang mulai dijalankan pada September 2000, berupa delapan butir tujuan untuk dicapai pada tahun 2015. 

Deklarasi itu berdasarkan pendekatan yang inklusif, dan berpijak pada perhatian bagi pemenuhan hak-hak dasar manusia. Di dalam KTT Milenium tersebut juga dihasilkan konsensus yang merangkai upaya-upaya untuk mencapai tujuan MDGs dengan perhatian utama pada hak asasi manusia, tata pemerintahan yang baik, demokratisasi, pencegahan konflik, dan pembangunan perdamaian. 

Pada mulanya, MDGs merupakan sebuah review atas kebijakan pembangunan yang dikeluarkan oleh OECD-DAC pada pertengahan tahun 1990 dan kemudian dimasukkan kedalam Tujuan Pembangunan Internasional (Internasional Development Goals) tahun 2000 dan direvisi menjadi Tujuan Pembangunan Milenium (Millenium Development Goals) pada KTT Milenium. Setiap tujuan (goal) dari MDGs memiliki satu atau beberapa target dengan beberapa indikatornya. MDGs memiliki 8 tujuan, 18 target, dan 48 indikator yang telah disusun oleh konsensus para ahli dari sekertariat PBB, Dana Moneter Internasional (IMF), Organisasi untuk Pembangunan dan Kerjasama Ekonomi (OECD) dan Bank Dunia.

1. Tujuan  : Menanggulangi Kemiskinan dan Kelaparan         
target : Menurunkan proporsi penduduk yang tingkat pendapatannya di bawah $1 per hari       menjadi setengahnya antara 1990–2015. Menurunkan proporsi penduduk yang menderita       kelaparan menjadi setengahnya antara tahun 1990–2015.
2. Tujuan : Mencapai Pendidikan Dasar untuk Semua       
target : Memastikan pada 2015 semua anak dimanapun, laki-laki maupun perempuan, dapat menyelesaikan seluruh pendidikan dasar.
3. Tujuan : Mendorong Kesetaraan Gender dan Pemberdayaan Perempuan        
target : Menghilangkan ketimpangan gender di tingkat pendidikan dasar dan lanjutan pada  tahun 2005 dan di semua jenjang pendidikan tidak lebih dari tahun 2015
4. Tujuan : Menurunkan Angka Kematian Anak         
target : Menurunkan angka kematian balita sebesar dua pertiganya, antara 1990-2015
5. Tujuan : Meningkatkan Kesehatan Ibu
target : Menurunkan angka kematian ibu sebesar tiga perempatnya antara tahun 1990 dan 2015
6. Tujuan : Memerangi HIV/AIDS, Malaria, dan Penyakit Menular Lainnya
target : Mengendalikan penyebaran HIV/AIDS dan mulai menurunnya jumlah kasus baru pada tahun 2015
7. Tujuan : Memastikan Keberlanjutan Lingkungan Hidup
target : Memadukan prinsip-prinsip pembangunan berkelanjutan dengan kebijakan dan program nasional dan mengurangi pengrusakan lingkungan. Mencapai perbaikan yang berarti dalam kehidupan penduduk miskin di  pemukiman kumuh pada tahun 2020
8. Tujuan : Membangun Kemitraan Global untuk Pembangunan
t    target : Memberikan perhatian khusus pada negara-negara miskin.  Dalam kerja samanya dengan negara-negara berkembang, pengembangan dan penerapan strategi untuk para remaja pada pekerjaan yang produktif dan layak. 

s    Tahun 2014  merupakan periode akhir dari program dari MDGs, dimana MDGs atau Millenium Development Goals akan segera berakhir pada tahun 2015. program ini nantinya akan berlanjut pada SDGs atau Suistainable Development Goals.                                                                                                                




t



Rabu, 06 Agustus 2014

Have you ever tried these exotic fruits?

Diposting oleh Annisa Fauzhiya di 21.17 0 komentar
Do you guys want to try all of these weird exotic fruits? Have you even ever heard of them before? Let's check......

# Pepino
Pepino is a very unique fruit because when it is fresh and only a few days off the plant it will taste sweet, and then a few days after that it will taste more like a vegetable, similar to a cucumber. Keep refridgerated to maintain sweetness. Pepino melon is becoming more popular in the US and can often be found in organic food markets or specialty produce stores.

# Capuacu
The flesh of a capuacu is often used in desserts because of its chocolatey pineapple flavor. The exocarp of a capuacu is very hard and may have to be sawed open in order to get to the sweet and tangy pulp on the inside. 

# Langsat
When you open up a langsat you will notice a small translucent orb-shaped fruit on the inside. An unripe langsat is extremely sour but a ripe langsat tastes very similar to a bittersweet grapefruit. As of right now the best place to find these in the US would be Hawaii. I think langsat is similiar in indonesia with 'duku'. Aloha! 

# Miraclefruit
Miraclefruit got its name due to its ability to make sour fruit taste sweet when their juices are mixed together. Miraclefruit berries are very sweet and highly perishable which is why they are often frozen of freeze dried. This exotic fruit is very hard to find in stores but can be ordered from many websites in several different forms.

# Jaboticaba
At first glance a jaboticaba might look like a pimple on a tree, as it appears to grow directly from the tree's bark. Jaboticaba is often compared to grape because of its grape-like texture and sweet flavor. Often used in wines and liqueurs, the jaboticaba can be found in the US state of California.

# Cherimoya
The taste of a cherimoya is best described as a cross between a banana and a pineapple. The best way to eat it is to open it up and scoop out the insides with a spoon. Cherimoyas can be found on the west coast in Hispanic markets or farmers markets in California. If you don't live on the west coast a quick Google search will return quite a few retailers that sell them online.

# Durian
Durian is one of the most unique fruits in the world because its outer shell resembles that of a porcupine or puffer fish. Durian is said to taste similar to pineapple and buttermilk but is often described as an acquired taste. 

# Dragon fruit
Dragon Fruit is one of the most unique-looking fruits on the planet and not many people know that it is a cactus-bred fruit. When you open up a Dragon Fruit, you will notice a texture similar to kiwifruit due to its crunchy black seeds. It is one of the wildest fruits to look at and its taste is often described as having a mild sweetness.

Goji Berry
Goji berry is a bright orange-red berry and is normally found growing on shrubs in China. Odds are you've probably drank something with goji berry in it, because the berry is a common ingredient in tea, wine, juice and various medicines. Goji berry is known to reduce high blood pressure, fevers and even prevent diabetes.

African Horned Cucumber
Spiky and yellow on the outside but green and juicy on the inside, this exotic fruit is sometimes called the "blowfish fruit." It tastes like a cross between a zucchini and a cucumber. 

Ackee
Before the ackee opens up it looks very similar to a human brain, but after it opens up you will see three or four very large seeds surrounded by a cream-colored section. The seeds and red lining are then removed until you are left with only the flesh. Once the flesh is cooked it is creamy in texture and quite bitter in taste.

FOOD and MOOD

Diposting oleh Annisa Fauzhiya di 20.49 0 komentar
We often eat to calm down or cheer up when we're feeling stressed or depressed. now new research suggest there's a reason : food changes our brain chemistry. these changes powerfully influence our moods. but can certain foods really make us feel better? nutrition experts say yes. but what should we eat and what should we avoid? here are the food that work the best, as well as those that can make a bad day worse.

To Outsmart Stress-----------------------------------------------------------------------------------------
What's good? Recent research suggests that foods that are high in carbohydrates, such as bread, rice, and pasta, can help you calm down. reasearchers say that carbohydrates cause the brain to release a chemical called serotonin. serotonin makes you feel better.
What's bad? Many people drink coffee when they feel stress. the heat is soothing and the caffeine in coffee might help you think more clearly. but if you drink too much, you may become even more anxious and irritable.

To Soothe the Blues----------------------------------------------------------------------------------------
What's good? Introduce more lean meat, chicken, seafood, and whole grains into your diet. these foods have a lot of selenium. selenium is a mineral that helps people feel more relaxed and happy. you can also try eating a nut every day. one nut contains a lot of selenium.
What's bad? When they're feeling low, many people turn to comfort foods - or foods that make them feel happy or secure. these often include things like sweet desserts. a chocolate bar may make you feel better at first, but within an hour you may feel worse than you did before.

Rabu, 20 Maret 2013

Pemanfaatan Teknologi Informasi Di Bidang Pertanian

Diposting oleh Annisa Fauzhiya di 01.06 0 komentar
Dalam era globalisasi yang semakin menguat, penguasaan terhadap Teknologi Komunikasi dan Informasi merupakan keharusan yang tak lagi bisa ditawar. Teknologi diyakini sebagai alat pengubah. Sejarah membuktikan evolusi teknologi selalu terjadi sebagai tujuan atas hasil upaya keras para jenius yang pada gilirannya temuan teknologi tersebut diaplikasikan untuk memperoleh kemudahan dalam aktivitas kehidupan dan selanjutnya memperoleh manfaat dari padanya.
Teknologi Informasi Komunikasi merupakan faktor yang sangat penting dalam mendukung peningkatan kualitas sumber daya manusia dan pelayanan pemerintah kepada masyarakat.
Teknologi informasi mempunyai tiga peranan pokok:
1. Instrumen dalam mengoptimalkan proses pembangunan, yaitu dengan memberikan dukungan terhadap manajemen dan pelayanan kepada masyarakat.
2. Produk dan jasa teknologi informasi merupakan komoditas yang mampu memberikan peningkatan pendapatan baik bagi perorangan, dunia usaha dan bahkan negara dalam bentuk devisa hasil eksport jasa dan produk industry telematika.
3. Teknologi informasi bisa menjadi perekat persatuan dan kesatuan bangsa, melalui pengembangan sistem informasi yang menghubungkan semua institusi dan area seluruh wilayah nusantara.
Kesadaran pentingnya Teknologi Komunikasi dan Informasi yang biasanya disebut ICT (Information and Communication Technologi), bukan hanya monopoli kalangan pengusaha besar saja tetapi juga bertumbuh di kalangan pengusaha kecil dan kekuatan-kekuatan masyarakat lain, seperti Koperasi, Kelompok Tani, dan Masyarakat biasa. ICT diyakini berperan penting dalam pengembangan bisnis, kelembagaan organisasi, dan juga mampu mendorong percepatan kegiatan ekonomi dan taraf hidup masyarakat.
Teknologi juga memegang peranan penting dalam pengembangan pertanian. Teknologi dimafaatkan dalam tiga cabang utama pertanian yaitu penanaman, peternakan, dan perikanan.Salah satu contoh Teknologi Informasi Komunikasi yaitu internet. Internet menyajikan dunia secara tanpa batas. Lewat sarana inilah diharapkan dapat digunakan untuk mencari segala informasi yang dibutuhkan dan dapat pula digunakan oleh masyarakat desa untuk meningkatkan kesejahteraan perekonomian melalui korespondensi dengan orang lain atau perusahaan di berbagai penjuru dunia baik Informasi terkini maupun informasi terlama bisa didapat dan dikirimkan dengan cepat. Selama ini masalah yang dihadapi oleh masyarakat desa disebabkan kurangnya informasi yang baru dan tepat. Informasi dari internet berfungsi sebagai langkah awal untuk menyelesaikan masalah yang kemudian ditindaklanjuti dengan kegiatan yang lain.
Internet memberi informasi kepada para petani dalam pemeliharaan tanaman dan hewan, pemberian pupuk, irigasi, ramalan cuaca dan harga pasaran. Manfaat internet menguntungkan para petani dalam hal kegiatan advokasi dan kooperasi. Internet juga bermanfaat untuk mengkoordinasikan penanaman agar selalu ada persediaan di pasar, lebih teratur dan harga jual normal. Jika para petani memerlukan informasi khusus yang tidak dapat segera dilayani para petugas penyuluhan pertanian, maka mereka bisa mendapatkan informasi tersebut dari internet.
Pengenalan internet bisa dimulai dari para pemuka masyarakatnya. Para pemimpin tersebut perlu diyakinkan akan efektivitas internet dalam membidik sasaran-sasaran pembangunan yang ditetapkan. Dengan demikian manfaat internet dapat cepat disebarluaskan kepada masyarakat banyak melalui para pemuka masyarakat tersebut. Struktur masyarakat perdesaan tersusun dalam kelompok-kelompok, baik itu kelompok usaha, kesenian, ataupun kelompok social lainnya, yang masing-masing mempunyai pemimpinnya. Para pemuka masyarakat dapat diberdayakan untuk menunjukkan manfaat internet bagi setiap kelompoknya. Pemberdayaan tersebut dapat dilakukan melalui kampanye lokal, pelatihan-pelatihan dan proyek percontohan.
Dengan lancarnya arus informasi, keterlambatan dan miskomunikasi mengenai penanaman, pemupukan, penyemprotan, pemanenan, pengeringan, dan penjualan hampir tidak terjadi lagi. Koperasi dapat mengetahui kebutuhan mingguan para petani secara akurat dan menjadwalkannya dengan baik, musim panen dapat dirotasi, harga lebih stabil, sementara koperasi dapat menjadi pengumpul dan pemasar hasil produksi langsung kepada konsumen akhir. Peran tengkulak dan pengijon secara bertahap dieliminasi.Harapannya TIK ini dapat digunakan oleh sebanyak mungkin petani Indonesia atau bahkan para petani di dunia agar produktivitas padi mereka meningkat, dan dijadikan sebagai alat pengembangan pertanian, demikian pula untuk kesejahteraan hidupnya.
Keberadaan konsumen selalu penting bagi produsen, untuk memahami konsumen dan bagaimana cara terbaik untuk pasar mereka dengan kemajuan teknologi yang signifikan selama dua dekade, kini pemasar dihadapkan dengan lebih banyak alternatif dan memahami bagaimana menyusun kebijakan promosi, namun apa yang diharapkan ternyata lebih sulit. Industri pertanian (sektor yang penting di seluruh dunia) memiliki pengecualian. 
Di Amerika Serikat ada sekitar 2,1 juta peternakan dengan nilai produksi melebihi $217 miliar dan biaya produksi melebihi $190 miliar. Pertanian memiliki peran yang lebih menonjol. Meskipun sering disebut sebagai petani, maka produsen pertanian adalah penjual dan sekaligus pembeli, dan penting untuk setiap bisnis yaitu tentang target pasar yang besar untuk memahami bagaimana keputusan pembelian yang dibuat dan apa yang diharapkan dari adanya komunikasi pemasaran. Pertanian merupakan salah satu budaya industri tertua dan selalu berhadapan dengan banyak perubahan.
Perhatian utama bagi produsen pertanian selama sepuluh tahun terakhir di Amerika Serikat telah mengalami penurunan besar terkait harga komoditas karena pengaruh global dan adanya Reformasi Undang-Undang Federal (FAIR), yang pada tahun 1996. FAIR dimaksudkan sebagai kontrol produksi dengan membatasi jenis dan jumlah produk yang dihasilkan. Idenya adalah jika produksi pertanian melimpah akan menurunkan harga, dan pelanggan akan membeli, sehingga pada gilirannya akan meningkatkan permintaan. Dalam kenyataannya, produk pertanian seperti makanan seringkali terjadi penurunan harga, namun tetap tidak merangsang permintaan. Sementara itu untuk produk pertanian plummeted, biaya operasional terus meningkat.
Keadaan ini membawa efek kombinasi, bahkan jumlah produsen pertanian di Amerika Serikat menurun dari 6,8 juta (1935) menjadi 2,1 juta (2004). Industri pertanian sebagai produsen telah dipaksa untuk menyerap lebih banyak tagihan yang belum dibayarkan dengan profitabilitas memburuk. Penurunan profit margin dan meningkatnya jumlah kegagalan ternak dan menyebabkan pesimisme.
Kini strategi efisiensi lebih menjanjikan yaitu peningkatan manfaat teknologi, seiring dengan lebih canggihnya traktor dan peralatan, adopsi teknologi peramalan cuaca, global positioning system (GPS), citra satelit dan bioteknologi. Yang menarik dalam kajian ini adalah penggunaan internet dan peranan dalam pemasaran pada industri pertanian.
Peranan internet sebagai sumber informasi praktis yang formal dan informal. Informasi dapat diakses setiap saat setiap hari. Sejumlah situs pertanian, seperti DirectAg.com menyediakan prakiraan cuaca, harga tanaman, jasa keuangan dan industri, serta berita umum lainnya. Internet juga berfungsi sebagai sumber informasi informal, membawa produser yang memiliki memiliki minat sama meskipun terpisah secara geografis. Melalui ruang chatting dan email, produsen pertanian dapat membicarakan produktivitas kontrol hama atau masalah lainnya dengan para ahli di lapangan. Internet memungkinkan untuk interaksi sosial di antara produsen yang relatif terpencil dari satu sama lain.
Sementara internet sebagai sumber informasi umum, situs web yang lebih bersifat interaktif dan memungkinkan produsen untuk input dan menyimpan informasi lapangan. Informasi ini dapat dikombinasikan dengan cuaca dan pasar dalam memanfaatkan data secara canggih untuk menentukan model seperti kontrol hama atau strategi pupuk. VantagePoint dan mPower3, adalah dua dari situs web yang dirancang untuk membantu produsen meningkatkan produktivitas lading
Internet adalah sumber yang berharga untuk membeli perlengkapan. Misalnya simpanan hingga 30% dapat dicapai oleh pemotongan harga dari supplier dan distributor untuk produk-produk seperti bibit, pupuk, dan perlindungan tanaman bahan kimia. Produsen kecil dan independen yang tidak cukup memenuhi syarat volume ke dealer, secara bersama potongan harga pada masing-masing dapat digabungkan untuk membeli kebutuhan dengan produsen lainnya sehingga mendapatkan harga yang lebih baik.
Pertani tradisional dalam menjual produk ke pasar, kadang-kadang harus menempuh perjalanan hingga ratusan kilometer dalam upaya untuk mendapatkan harga yang lebih baik. Ini sangat mahal dan memakan waktu. Sebaliknya, Internet membuka pasar global sampai ke konsumen, bahkan di daerah terpencil. Produsen memiliki akses harga produk yang lebih baik dan konsumen mendapat harga terjangkau. Selain itu dapat menjaga sapi, kambing, ayam, babi dan ternak lainnya dari infeksi hingga ke tempat pelelangan.
Koneksi internet menyediakan berbagai fungsi dan manfaat kepada produsen pertanian. Namun, menurut laporan oleh National Agricultural Statistics Service Amerika Serikat, hanya sekitar setengah dari produsen pertanian memiliki akses internet. Sementara laporan statistik penggunaan internet berbeda-beda, dengan beberapa studi melaporkan penggunaan biaya operasional rendah, dan laporan lain lebih tinggi. Sekitar 8 persen dari produsen pertanian melakukan transaksi e-commerce (USDA-NASS Farm Komputer Penggunaan dan Kepemilikan 2003), di sisi lain para produsen yang membeli atau menjual on-line cenderung lebih besar.
 Penelitian menunjukkan bahwa penggunaan Internet dan tujuan yang digunakan mungkin berbeda-beda menurut jenis operasionalnya. Misalnya, peternak akan lebih cenderung untuk membeli produk pertanian yang lebih bersih daripada kedelai growers. Dari produsen melakukan transaksi e-commerce, lebih dari 40 persen laporan pada pembelian tanaman, 33 persen membeli ternak dan 25 persen menjual ternak melalui Internet.
Dengan banyak keuntungan penggunaan internet dalam industri pertanian, sangat mengejutkan bahwa ternyata banyak produsen pertanian tidak memanfaatkan perangkat ini untuk menjalankan bisnis mereka menjadi lebih baik. Apa yang mendorong keengganan dari beberapa produsen pertanian untuk memanfaatkan internet, yaitu :
a. Keterbatasan fisik (infrastruktur dan permodalan) dan non-fisik (SDM) maupun kurangnya minat teknologi pada umumnya. Petani yang bergantung pada metode produksi tradisional berserta peralatannya (petani di Jawa lebih suka membeli sapi dibandingkan membeli traktor). Para produsen tidak menggunakan Internet untuk alasan bahwa di ladang tidak ada komputer.
b. Penelitian di Amerika serikat menunjukkan bahwa hampir 60 persen dari petani menggunakan komputer, hanya 48-50 persen menggunakan Internet, dan hanya 8 persen membuat transaksi e-commerce.
c. Produsen yang menggunakan komputer namun tidak dapat terhubung ke internet karena memerlukan biaya yang sangat tinggi untuk mendapatkan akses di daerah pedesaan. Saluran telepon di daerah pedesaan yang ”out of service” atau nirkabel dengan biaya ribuan dolar, sungguh akses yang tidak mudah di beberapa daerah.
 d. Faktor lain mungkin enggan untuk menggunakan Internet karena keamanan dan privasi. Websites seperti VantagePoint dan mPower3 membolehkan produsen produksi peternakan untuk menyimpan data agregat peternakan, walaupun tetap rahasia, petani mungkin khawatir bahwa secara teknis dapat diidentifikasi. Demikian juga, selalu ada kekhawatiran tentang data keuangan dan nomor kartu kredit yang ditransfer melalui internet. Terakhir, bahwa sistem distribusi tradisional dalam budaya industri pertanian sangat berakar pada layanan pribadi dan interaksi ”face to face.”antara produsen dan bayer.
Keberadaan konsumen selalu penting bagi produsen, untuk memahami konsumen dan bagaimana cara terbaik untuk pasar mereka dengan kemajuan teknologi yang signifikan selama dua dekade, kini pemasar dihadapkan dengan lebih banyak alternatif dan memahami bagaimana menyusun kebijakan promosi, namun apa yang diharapkan ternyata lebih sulit. Industri pertanian (sektor yang penting di seluruh dunia) memiliki pengecualian. Di Amerika Serikat ada sekitar 2,1 juta peternakan dengan nilai produksi melebihi $217 miliar dan biaya produksi melebihi $190 miliar. Pertanian memiliki peran yang lebih menonjol. Meskipun sering disebut sebagai petani, maka produsen pertanian adalah penjual dan sekaligus pembeli, dan penting untuk setiap bisnis yaitu tentang target pasar yang besar untuk memahami bagaimana keputusan pembelian yang dibuat dan apa yang diharapkan dari adanya komunikasi pemasaran. Pertanian merupakan salah satu budaya industri tertua dan selalu berhadapan dengan banyak perubahan.
Perhatian utama bagi produsen pertanian selama sepuluh tahun terakhir di Amerika Serikat telah mengalami penurunan besar terkait harga komoditas karena pengaruh global dan adanya Reformasi Undang-Undang Federal (FAIR), yang pada tahun 1996. FAIR dimaksudkan sebagai kontrol produksi dengan membatasi jenis dan jumlah produk yang dihasilkan. Idenya adalah jika produksi pertanian melimpah akan menurunkan harga, dan pelanggan akan membeli, sehingga pada gilirannya akan meningkatkan permintaan. Dalam kenyataannya, produk pertanian seperti makanan seringkali terjadi penurunan harga, namun tetap tidak merangsang permintaan. Sementara itu untuk produk pertanian plummeted, biaya operasional terus meningkat.
Keadaan ini membawa efek kombinasi, bahkan jumlah produsen pertanian di Amerika Serikat menurun dari 6,8 juta (1935) menjadi 2,1 juta (2004). Industri pertanian sebagai produsen telah dipaksa untuk menyerap lebih banyak tagihan yang belum dibayarkan dengan profitabilitas memburuk. Penurunan profit margin dan meningkatnya jumlah kegagalan ternak dan menyebabkan pesimisme.
Kini strategi efisiensi lebih menjanjikan yaitu peningkatan manfaat teknologi, seiring dengan lebih canggihnya traktor dan peralatan, adopsi teknologi peramalan cuaca, global positioning system (GPS), citra satelit dan bioteknologi. Yang menarik dalam kajian ini adalah penggunaan internet dan peranan dalam pemasaran pada industri pertanian.

Selasa, 19 Maret 2013

Seni Belajar Kesabaran

Diposting oleh Annisa Fauzhiya di 07.20 0 komentar

Berinteraksi dengan orang lain tampaknya memang tidak sesederhana kelihatannya, tidak juga serumit yang terpikirkan.
Ada seni tersendiri yang diperlukan dalam menjalankannya.
Ada orang yang bisa langsung klop dengan diri kamu, seperti tidak perlu ada usaha untuk mengenal mereka. Kamu merasa nyaman. Kamu bisa tertawa lepas tanpa beban. Kamu bisa menegur dengan ringan. Kamu bisa bertukar ide tanpa ada kata bosan. Kamu bisa berkata banyak hal bahkan hanya lewat tatapan. Kamu bisa merasakan bahwa kalian saling menerima, saling mengerti. Di sini yang bermain seni harmoni, nadanya indah dan alami.
Ada orang yang membuat kamu berusaha memahami. Kamu dan mereka berbeda. Tapi perbedaan bukan kiamat. Kalian bisa membangun jembatan untuk diseberangi bersama-sama. Tidak seluruh jembatan dibangun dengan bahan yang sama, karena untuk bisa mencapai tempat satu sama lain, dibutuhkan kerja sama. Tidak hanya utara, tidak hanya selatan, tapi utara menuju selatan dan selatan menuju utara. Di sini yang bermain seni belajar dan penyamaan frekuensi, memainkan nadanya perlu waktu dan usaha, tapi tetap indah pada akhirnya.
Ada orang yang membuatmu berusaha lebih bijak. Bijak di sini bukan bijak versi para filosofis, tapi kebijaksanaaan paling sederhana; kebijaksanaan dalam berlapang dada. Kamu akan menjadi seseorang yang paling banyak memberi bahan jembatan, dengan usaha dan waktu yang lebih panjang, dengan kehati-hatian yang amat sangat, karena kamu hanya membangun jembatan dari utara atau dari selatan. Di sini yang bermain seni kesabaran, nadanya naik turun penuh dinamika, tapi selama kamu mendengarkannya dengan dada yang lapang, ada keindahan yang bisa kamu rasakan.
Nyatanya, mungkin kamu menemukan lebih dari tiga macam apa yang aku tuliskan.
Selamat malam. Selamat menikmati seni berinteraksi dengan orang lain esok, esok dan esoknya lagi. Jangan lupa sertakan Allah dalam setiap interaksi kita (baca: jaga kebaikannya, jaga tata caranya, contoh utusan-Nya).
Sesungguhnya Ia ciptakan kita untuk saling mengenal :’)
 

Smile Like You Mean It Copyright © 2010 Designed by Ipietoon Blogger Template Sponsored by Online Shop Vector by Artshare